Seru-seruan di Gathering Community ala D'Marco Cafe.

  • Diposting oleh AKFCI Shops
  • di 08.12 -
  • 0 komentar

Pada tanggal 24 Agustus 2013 lalu, AKFCI berkesempatan hadir di Gathering Community yang diadakan oleh Ira Latief selaku pemilik & promotor dan Ika Hendrani sebagai operasional D'Marco Cafe.

Perkenalan masing-masing Komunitas
Ini adalah untuk pertama kalinya AKFCI berkunjung ke D'Marco cafe. Sesaat setelah kami sampai di depan pintu, kami disambut hangat dan dipersilahkan masuk oleh Kak Ira Latief. Sudah ada 3 orang tamu yang sedang duduk di dalam. Rupanya tamu-tamu itu juga merupakan admin dari komunitas yang diundang di acara Gathering kali ini. Selanjunya kami saling berkenalan satu sama lain.

Beberapa menit kemudian, tamu-tamu undangan berdatangan. Meski baru pertama kali bertemu, kami saling sapa dan berjabat tangan. Ya, mereka adalah perwakilan dari beberapa komunitas yang ada di Indonesia. Diantaranya ada dari Komunitas Simple Fingerboard, Upnormal Pingfans, Polyglot Indonesia, Indonesia Berkibar, Komunitas Besar (Kombes), BPKoprol, CeweQuat, Ifutureleaders, Ministry Of law & Human Rights, serta dihadiri oleh beberapa sahabat dekat Ira Latief, salah satunya adalah Rangga Djoned, seorang aktor berbakat Indonesia

Talk Show Ira Latif selaku pemilik D'Marco Cafe
Acara dimulai dengan sesi perkenalan masing-masing Komunitas. Satu persatu dari kami pun berdiri dan memperkenalkan nama serta kegiatan-kegiatan yang dijalankan Komunitas masing-masing. Sangat luar biasa ternyata di Indonesia ini banyak sekali Komunitas-komunitas yang mengusung tema perjuangan dan pendidikan, jadi tidak terpaut di hobby saja. Ada pula komunitas yang memanfaatkan kelebihan dan bakat seseorang, diantaranya dengan mengumpulkan orang-orang yang menguasai berbagai bahasa asing, bahkan satu orang bisa 15 bahasa. Wah...untuk yang satu ini...saya tak bisa berkata-kata.

Acara selanjutnya adalah acara perkenalan dari sang empunya Cafe. Mulai dari awal berdirinya, pengelolanya, sampai menu-menu unggulan D'Marco Cafe yang ditampilkan di layar Display. Sangat membuat penasaran dan menggugah selera.

Berbagai menu yang telah disajikan saat Gathering berlangsung
Rupanya Mbak Ira sudah tahu bahwa kami semua sangat penasaran dengan menu-menu D'Marco Cafe. Akhirnya sampailah kita ke sesi mencoba hidangan Martabak Naik Kelas ala D'Marco cafe. Satu persatu hidangan disajikan, dan kami pun menyantapnya dengan lahap. Beruntung sekali kami bisa merasakan satu persatu menu-menu unggulan D'Marco, dan semuanya itu gratis. Wow!!!

Ada satu hal lucu yang terjadi di meja AKFCI, dimana semua hidangan yang disajikan, selalu tersantap habis tak bersisa sebelum diganti menu berikutnya. Laper apa Doyan ya??? Maklum perwakilan AKFCI ada 3 orang, lebih banyak dari perwakilan dari komunitas lain. Padahal di undangannya hanya tertera untuk 20 orang ketuanya saja. Sayangnya lagi email undangannya baru terbaca setelah kami hampir sampai di lokasi D'Marco. Karena minim informasi, dan karena memang kita kalo ada acara suka datang rame-rame, jadi kurang "ngeuh" pada undangan yg dikirim via email itu. Alhamdulillah...semuanya disambut ramah di D'Marco Cafe.

Acep Rancho (Ketua AKFCI) sedang menikmati hidangan.
Acara terakhir adalah acara paling seru, yaitu game membuat martabak kreasi sendiri. Semua undangan dibagi menjadi 4 kelompok. Kali ini AKFCI (Acep, Bunga, Rahma) bersatu dengan Polyglot Indonesia (Winda). Masing-masing kelompok bertugas untuk membuat martabak yang enak dan tentunya dengan tampilan yang cantik. Tak lupa, bahan-bahan pendukungnya juga disediakan di meja. Kamipun berusaha menghias dengan cepat. Satu persatu bahan-bahannya disusun rapi, dan Taraaaa.....Martabak buatan kami telah selesai. Tapi eits....tunggu dulu, Martabak saja belum lengkap apabila tanpa sebuah nama. Akhirnya tiap kelompok pun berusaha memberikan nama terbaik untuk masing-masing martabaknya.

Sampailah kita ke tahap penilaian. Di meja juri, sudah ada 4 menu Martabak hasil kreasi masing-masing kelompok. Yang pertama adalah menu Martabak buatan kami dengan nama menu "Martabak Misrita Pyara Cetar Membahenol". Kenapa dinamakan demikian? Misrita dan Pyara kami ambil dari bahasa India yang berarti Campur dan Cinta. Karena Konsep Martabaknya campuran terdiri dari kacang, messes cokelat, messes warna warni, keju dan sirup cokelat yang dibuat berbentuk Cinta. sedangkan Cetar Membahenol diambil dari jargonnya Syahroni hehehe.....Dan dari kelompok kedua ada Martabak Effiel I'm in Love. Konsepnya menjulang seperti Menara Effiel dengan warnanya yang pinky. Dari Kelompok ketiga ada Martabak Pinocio. Martabak ini berbentuk seperti Pinocio dengan ciri khas di tengah-tengah martabaknya menjulang panjang seperti hidung Pinocio, sementara hiasan sirupnya berbentuk tangan dan kaki. Dan Martabak terakhir dari kelompok ke-4 adalah Martabak Coconut Berry, didominasi dengan Kacang dan Buah Strawberry.
Games Membuat Martabak Kreasi Sendiri

Setelah melalui seleksi yang cukup ketat, "Martabak Misrita Pyara Cetar Membahenol" dan "Martabak Effiel I'm in Love" terpilih menjadi Finalist. Dua Martabak ini mempunyai tampilan yang unik. Namun untuk jadi pemenang dirasa sangat sulit karena sang Juri kesulitan untuk menentukan siapa Pemenangnya. Sampai akhirnya diputuskan pemenangnya berdasarkan rasa dari Martabaknya. Dan...Pemenangnya adalah...."Martabak Misrita Pyara Cetar Membahenol" buatan AKFCI & Polyglot Indonesia. Horee.....!!!!!

Sungguh acara yang seru. Disini kita bisa berkenalan dengan orang-orang baru, bisa tertawa bareng, dan juga bisa saling bertukar informasi, dari yang tidak tahu menjadi tahu. Sangat berkesan sekali.

Bunga & Rahma perwakilan AKFCI
Sebelum acara usai, tiap komunitas mendapatkan merchendise dari D'Marco Cafe yaitu VIP Member Card. Apa itu VIP Member Card? VIP Member Card adalah sebuah kartu anggota customer D'Marco Cafe yang berfungsi sebagai kartu diskon. Diskonnya bisa sampai 25% setiap transaksi. Lumayan kan....?

Akhirnya sampailah kita diujung acara, kami saling bertukar kartu nama, dan bersalam-salaman. Setelah pamit kepada sang empunya Cafe, kami pun melanjutkan perjalanan wisata kuliner ke tempat lainnya.

D'Marco cafe...konsep baru Martabak di Indonesia. Sangat cocok untuk yang penasaran mencicipi Martabak naik kelas ini atau buat kalian yang ingin hang out bareng teman atau pacar, datang saja ke D'Marco Cafe di Jl. Sabang No. 43A Jakarta Pusat. Di jamin deh bisa mencicipi hidangan enak dengan harga yang sangat sangat terjangkau.

Author

Written by Admin

Aliquam molestie ligula vitae nunc lobortis dictum varius tellus porttitor. Suspendisse vehicula diam a ligula malesuada a pellentesque turpis facilisis. Vestibulum a urna elit. Nulla bibendum dolor suscipit tortor euismod eu laoreet odio facilisis.

0 komentar: